GOOGLE akan merilis smartphone layar lipat Google Pixel Fold di gelaran Google I/O pada 10 Mei mendatang. Tapi, seminggu sebelum resmi diluncurkan, terdapat kebocoran tampilan smarphone tersebut.
Kebocoran datang dari video promo yang menampilkan keseluruhan bagian smartphone Google Pixel, mulai dari cover belakang, layar internal, dan layar eksternal yang digunakan, melansir dari Techradar.
Vdeo promo ini mengonfirmasi bahwa Pixel Fold akan memiliki rasio aspek yang lebih besar daripada Samsung Galaxy Z Fold 4. Pixel Fold tampak lebih lebar, yang membuatnya lebih dapat digunakan saat ditutup.
Di bagian belakang smartphone, dapat dengan jelas terlihat susunan tiga kamera, dan salah satu kamera tersebut menyerupai lensa zoom terlipat yang digunakan pabrikan untuk pemotretan jarak jauh.
Saat smartphone dibuka, tidak jelas berapa banyak lipatan yang akan muncul pada layar bagian dalam yang terbuka. Kaca itu sendiri diselimuti kegelapan dalam urutan pembukaan, sehingga sulit untuk melihat tepi dalamnya.
Follow Berita Okezone di Google News
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.